Fasilitas Sarana dan Prasarana
Untuk mendukung dan mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi, Jurusan Teknik Mesin menyediakan berbagai fasilitas untuk pendidikan, dan pelatihan bagi masyarakat, serta produksi.
Laboratorium CNC (Computer Numerical Control)
Laboratorium CNC merupakan sarana praktikum mahasiswa dalam bidang teknik pemesinan dan produksi yang dilengkapi dengan teknologi komputer beserta softwarenya. Penggunaan mesin CNC tidak hanya pada produksi, tetapi juga pada bengkel-bengkel kecil, mesin-mesin konvensional akan diganti dengan mesin-mesin CNC. Pembelajaran CNC dilakukan dalam bentuk praktek yang didahului dengan teori yang mendukungnya. Pengetahuan dasar CNC adalah penting bagi setiap orang (mahasiswa), untuk selanjutnya menginjak ke pengetahuan tentang CNC tingkat lanjut yang akan melatih mahasiswa Politeknik khususnya jurusan teknik mesin produksi untuk menjadi trampil mengoperasikan mesin CNC.
Laboratorium Pemesinan
Laboratorium pemesinan merupakan tempat pembelajaran / praktek/pelatihan ketrampilan mahasiswa berupa pembuatan dari bahan setengah jadi menjadi bahan terbentuk (jadi) . Laboratorium pemesinan dilengkapi beberapa mesin diantaranya : Mesin bubut datar, mesin frais (milling), mesin gerenda silinder, mesin gerinda permukaan, mesin hobing, mesin boring ordinat, mesin bor universal, mesin gerenda pengasah alat potong (tool grinding), mesin grafir, mesin E D M dan mesin gerenda pedestal.
Laboratorium Uji Bahan
Pada laboratorium pengujian bahan, meliputi pengujian tarik, lentur dan bengkok. Pengukuran nilai kekerasan dan perlakuan panas serta analisa gambar struktur mikro logam.
Laboratorium Perancangan
Laboratorium perancangan sebagai wahana pembelajaran praktikum mahasiswa dalam bidang perancangan yang dilengkapi dengan komputer beserta sofware AutoCAD, Solidwork, CATIA, Pro-Eng dan Master CAM. Pembelajaran dilakukan dalam bentuk perkuliahan yang terjadwal dan dalam bentuk bimbingan pembuatan tugas akhir atau bimbingan kepada mahasiswa yang berkreasi inovasi yang berkaitan dengan rancang bangun.
Laboratorium Metrologi dan Cetak Plastik
Laboratorium Metrologi dan Cetak plastik melatih mahasiswa untuk memiliki pengetahuan, keterampilan dan kemandirian dalam melakukan pekerjaan di bidang metrologi (pengukuran) dan cetak plastic, laboratorium ini terdiri dari dua kegiatan praktikum yang meliputi :
1. kegiatan praktikum metrologi (pengukuran)
2. kegiatan praktikum cetak plastik
Laboratorium Perawatan dan Perbaikan
Laboratorium Perawatan dan Perbaikan jurusan Teknik Mesin Politeknik Negeri Semarang adalah sarana penting bagi mahasiswa untuk mempersiapkan/mengenalkan dasar perawatan dan perbaikan pada mesin mesin industri, uji kinerja mesin, otomotive maupun alat-alat berat. Pemanfaatan sarana dan fasilitas laboratorium Perawatan dan Perbaikan ini bertujuan untuk memberikan skill yang memadai dalam bidang perawatan dan perbaikan mesin mesin industri, sehingga mahasiswa mampu merawat, mengenal, menganalisis, dan memperbaiki kerusakan kerusakan yang terjadi pada mesin mesin industri ataupun alat berat. Dengan kompetensi yang dimiliki oleh mahasiswa ini di harapkan mahasiswa mampu mempersiapkan diri untuk bisa mengisi lapangan kerja sebagai tenaga yang handal dalam bidang perawatan dan perbaikan mesin mesin industri.
Laboratorium Komputer
Keberadaan laboratorium pada jurusan teknik mesin adalah sebagai penunjang pencapaian kompetensi lulusan yang memerlukan dukungan literasi komputer. Mata kuliah yang menggunakan lab komputer jurusan teknik mesin antara lain: Pemrograman Komputer, Perancangan Alat Bantu Produksi, Aplikasi Komputer, Menggambar Teknik Listrik, dan mata kuliah lain yang memerlukan demo manggunakan lab komputer.
Laboratorium Kontrol Fluida (Pneumataik – Hidroulik)
Pneumatik merupakan ilmu yang mempelajari teknik pemakaian udara bertekanan untuk berbagai keperluan. System pneumatic memiliki aplikasi yang luas karena udara pneumatic bersih dan mudah didapat. Banyak industry yang menggunakan system pneumatic dalam proses produksi seperti industry makanan, industry obat-obatan, industry pengepakan barang maupun industry yang lain. Belajar pneumatic sangat bermanfaat mengingat hamper semua industry sekarang memanfaatkan system pneumatic.
Demikian pula dengan kontrol hidrolik yang banyak digunakan pada alat transportasi, alat berat, pesawat pengangkat, dan lainnya. Dampak dari meluasnya pemanfaatan kontrol pneumatik dan hidrolik tersebut tentu memerlukan tenaga terampil dalam penanganan peralatan ini. Laboratorium kontrol fluida mempersiapkan mahasiswa untuk mengenal dasar pemanfaatan sistem kontrol pnematik dan hidrolik, mengenal dan menganalisis berbagai peralatan kontrol pnematik dan hidrolik mulai tingkat dasar hingga kontrol yang berbasis elektronika dan komputer, sehingga mahasiswa diharapkan mampu merancang, mengoprasikan, serta merawat instalasi pneumatik dan hidrolik guna mempersiapkan diri untuk bisa mengisi lapangan kerja sebagai tenaga yang handal dalam bidang kontrol pnematik dan hidrolik.
Laboratorium Kerja Bangku Las & Pelat (BLP)
Laboratorium / Bengkel BLP adalah salah satu laboratorium yang ada di prodi mesin jurusan teknik mesin. Di lab BLP ini mahasiswa diberikan praktek dengan topik-topik sebagai berikut : Kerja bangku, kerja pelat, kerja las.
Topik kerja bangku ini mahasiswa di ajarkan membuat suatu komponen / benda kerja yang harus dikerjakan dengan alat-alat manual seperti; gergaji, kikir bor tangan dan lain sebagainya
Topik kerja pelat ini mahasiswa di ajarkan membuat benda teknik yang terbuat dari pelat dengan pengerjaan di potong, dibending, dikeling disoldir dan lain sebagainya.
Topik kerja las, mahasiswa diajarkan pengelasan dengan berbagai jenis las seperti las listrik, las gas, las titik dan las mix.
Laboratorium Fisika
Laboratorium fisika Polines termasuk dalam kriteria laboratorium ilmu dasar, yang keberadaannya dibutuhkan sebagai sumber belajar mahasiswa pendidikan tinggi vokasi
Laboratorium Distribusi Energi
Laboratorium distribusi Energi di bawah jurusan T. Mesin yang membawahi Lab mesin listrik, lab system pengaturan dan lab perawatan perbaikan. Lab Distribusi Energi memberikan ketrampilan dalam hal pengoperasian mesin-mesin listrik, pengujian peralatan proteksi, system control/ pengaturan, perawatan dan perbaikan pada system pembangkit tenaga listrik.
Laboratorium Mesin Fluida
Laboratorium Mesin Fluida adalah sebagai tempat pembelajaran praktikum dalam bidang mesin mesin fluida,baik yang menggunakan fluida kompresible maupun incompresible : sistem Pembangkif Listrik Tenaga Mikro Hidro baik Head rendah maupun head Tinggi dan Beberapa Turbin Angin . Pembelajaran dilakukan dalam bentuk praktikum yang bertujuan agar mahasiswa terlatih dalam mengoperasikan Pembangkit Listri Tenaga air maupum Bayu
Laboratorium Mesin Thermal
Laboratorium Mesin Thermal Studi Teknik Konversi Energi Jurusan Teknik Politeknik Negeri Semarang terdiri dari beberapa peralatan antara lain: Boiler, Superheater, alat uji uap (Nosel, Ejektor, Isolasi, Tekanan), peralatan uji laju aliran uap (debit) yang terbentuk dari Boiler dialirkan ke Superheater, peralatan ini adalah peralatan pembangkit energi yang bertujuan mahasiswa dapat mengoperasikan, menganalisa karakteristik, dan dapat menganalisa gangguan gangguan selama alat tersebut beroperasi. Selain itu masih ada alat uji motor bakar (Motor Bensin dan Motor Diesel) yang bertujuan untuk mengetahui kearakteristik motor bakan, menganalisa kebutuhan bahan baker spesifik dan sitem pengoperasian pembangkit Listrik Tenaga Diesel, Alat Uji Heat Pump alat ini berujuan untuk menghitung efek peninginan, kerja kompresor dan COP (coefficient Of Performance) dan pemanfatan energi matahari yaitu solar Cell dan Solar Colector.